Antisipasi Pohon Tumbang, DLH Surabaya Lakukan Perantingan : Warga Boleh Usulkan

oleh

Surabaya – Untuk mengantisipasi pohon tumbang di musim penghujan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya melakukan perantingan.

“Kita melakukan perantingan bersama setiap sabtu minggu kurang lebih ada 100 pohon,” ujar Agus Hebi Djuniantoro Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya. Selasa (27/12/2022) ditemui  usai rapat paripurna.

Hebi mengatakan, perantingan pohon tidak hanya ditepi jalan, tetapi juga dilakukan di kampung kampung kurang lebih 20 pohon meskipun ada kesulitan.

“Itu sudah kita ranting juga,” ungkapnya

Permintaan perantingan, Hebi menjelaskan, juga ada dari warga melalui wargaku ataupun 112 dan pihaknya mengaku sudah menanggapinya.

“Ya kita langsung tanggapi,” tegasnya

Selain itu, Hebi juga mempersilahkan jika ada rumah berdekatan dengan pohon, warga setempat bisa mengusulkan perantingan.

“Bisa seperti itu (Mengusulkan), tetapi kita akan cek dulu pohonnya,” katanya.

Menurut Hebi, kalau pohonnya kuat dan tidak menganggu,” Ya wes dijarno ae (Dibiarkan saja),” tuturnya

Menurut Hebi, karena banyak orang orang yang kuatir, “Tetapi sebenarnya tidak menjadi masalah,” pungkasnya.   (irw)