Fraksi PKB Apreasi Pimpinan Dewan Terima Keluhan Keluarga Pasien ODP Virus Corana

oleh

Surabaya – Fraksi PKB mengaku bangga kepada unsur pimpinan DPRD Kota Surabaya Reni Astuti menerima pengaduan salah satu keluarga pasien ODP virus corona yang mengeluh dikenai biaya.

“Saya sangat bangga punya pimpinan dewan seperti ibu Reni Astuti,” ujar Mahfudz Fraksi PKB

Bukan hanya Reni Astuti, menurut Sekretaris Komisi B ini, bangga juga kepada semua pimpinan dewan yang terbuka untuk semua keluhan masyarakat.

“Termasuk keluhan soal itu (pasien ODP virus corana),” katanya

Mahfudz menjelaskan, berita itu didapat langsung dari beliau dan pihaknya bangga karena bisa mengakomodir semua keluhan tidak memandang atau melihat siapa orangnya dan dari mana.

“Meskipun itu salah satu keluarga pasien ODP virus corona yang wadul ke kita karena kita wakil mereka,” paparnya.

“Kalau ada warga yang wadul lalu kita lari terus gimana warganya, terus siapa yang menyampaikan aspirasi mereka ke pemerintah kota ?,” imbuhnya.

Mahfudz juga menyayangkan soal pasien ODP virus corona yang dikenai biaya, menurut ia, seharusnya tidak dikenai biaya apapun.

“Masak menunggu kritis dulu baru gratis,” pungkasnya. (irw)