Gelar Pertemuan Terkait Rencana Reklamasi PSN di Surabaya, PT Granting Jaya Siap Tampung Aspirasi Nelayan

oleh
PT Granting Jaya menggelar Pertemuan sosialisasi bersama nelayan.

Surabaya – PT Granting Jaya menggelar pertemuan sosialisasi dengan ratusan nelayan di gedung Atlantis Land Kenpark Pantai Ria Kenjeran Surabaya Rabu (24/7/2024) pagi

Pertemuan tersebut terkait rencana reklamasi pembangunan proyek strategis nasional (PSN) Surabaya Waterfront Land (SWL) di kawasan pesisir terpadu Surabaya timur

Direktur Utama (Dirut) PT Granting Jaya Soetiadji Yudho mengatakan semua niat baik perubahan untuk pembangunan kota dan lainnya

“Pasti ada yang mengerti atau tidak mengerti, bahkan ada yang setuju atau tidak setuju,” ujar Soetiadji Yudho

Meski demikian pihaknya sebagai pelaksana tentunya akan menerima dan menampung semua aspirasi nelayan

“Saya pasti perhatikan semua aspirasi dari masyarakat terutama nelayan,” kata Soetiadji Yudho

Menurut ia karena pihaknya berniat maju bersama dengan para nelayan sekitarnya

“Itu perioritas,” kata Soetiadji Yudho

Demikian juga pengembangan pembangunan kota dan lingkungan menurut ia harus bersama sama

“Saya sendirian itu enggak mungkin bisa tanpa dukungan dari nelayan dan pemerintah,” kata Soetiadji

Oleh karena itu, pihaknya berniat untuk mengumpulkan nelayan untuk menerima masukan sebanyak mungkin

“Apa sih keluhan dan kendala juga apa yang menjadi harapan mereka,” kata Soetiadji Yudho

Dengan adanya perkembangan ke depan, menurut ia tentunya mereka juga mempunyai keinginan dan harapan

“Lah itu kami tampung semuanya sebagai bahan pertimbangan untuk eksen pelaksanaan pembangunan ini,” kata Soetiadji Yudho

Ia juga mengaku belum mengetahui persis jumlah nelayan terdampak pembangunan proyek strategis nasional (PSN)

“Saya kurang jelas mungkin mulai Wonorejo sampai Kedung cowek,” ungkap Soetiadji Yudho

pihaknya juga memastikan akan menggelar pertemuan berikutnya untuk lebih fokus

“Setelah kita menampung aspirasi, masukan dan harapan dari nelayan,” kata Soetiadji Yudho

Menurut ia, karena menjadi tujuan dan maju bersama dalam filosofi membangun reklamasi

“Itu adalah berkembang bersama,” kata Soetiadji

Ditempat sama, Agung Pramono juri bicara PT Granting Jaya menambahkan, pertemuan dengan para nelayan sejak pukul 10.00 wib pagi hingga pukul 12.30 wib siang

“Kita bertemu hampir 120 nelayan,” ujar Agung Pramono

Dalam pertemuan, ia menjelaskan pihaknya berdialog menyampaikan sosialisasi rencana pengembangan proyek Surabaya Waterfront Land (SWL)

“Khusus hari ini kami berbicara terkait alokasi daerah reklamasi 120 hektar untuk seluruh aspek perikanan sudah kami jelaskan,” terang Agus Pramono

Ia mencontohkan mulai dari aspek paling terkecil hingga besar yang sudah disampaikan dalam pertemuan tersebut

“Dan kami mendapat respon dari para nelayan yang bermacam macam,” kata Agung Pramono

Karena memberikan pemahaman kepada nelayan, menurut ia dirasa tidak mudah ada reaksi yang datar dan usulan

“Bahkan juga ada mempertanyakan alasan dan lain sebagainya itu sudah kami jawab semua,” kata Agung Pramono.

Meski demikian tentunya itu kata ia akan menjadi data dan perbaikan langkah PT Granting Jaya karena terkait nasib nelayan.

“Semua itu hampir terkait nasib nelayan yang terdampak,” pungkas Agung Pramono.

Sementara itu, rencana reklamasi pembangunan proyek strategis nasional (PSN) Surabaya Waterfront Land (SWL) senilai 72 Triliun.

PT Granting Jaya ditunjuk sebagai operator pelaksana rencana reklamasi tersebut dengan menggandeng sejumlah investor. (irw)