Komisi B Respon Positif dan Apreasi Pemkot Dibukanya Kembali Dua Pasar

oleh

Surabaya – Mendengar kabar Pasar Tradisonal Kapasan dan Pusat Grosir Surabaya (PGS) besok akan dibuka kembali pada besok sabtu (18/04/2020) dan Minggu (19/04/2020).

Hal itu mendapat tanggapan dari anggota dewan menberikan respon positif dan apreasi kepada Pemkot Surabaya atas dibukannya kembali kedua pasar tradisonal dan modern tersebut.

“Ini langkah yang sangat bagus dan saya memberikan apreasi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya,” ujar Anas Karno Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya. Jumat (17/04/2020)

Dengan dibukanya kembali, Fraksi PDIP ini menuturkan, tentunya harus tetap menjalankan protokoler kesehatan, seperti ada bilik sterilisasi, tempat cuci tangan dan hand sanitizer.

“Itu sangat penting sekali untuk mencegah persebaran covid-19,” katanya.

Selain itu, Anas mengingatkan, agar para pedagang maupun pengunjung pasar diwajibkan menggunakan masker dan tetap menjaga jarak Physical distancing atau social distancing.

“Saya juga mengimbau kepada para pedagang maupun pengunjung pasar tetap menjaga jarak dan wajib menggunakan masker ,” terangnya.

Kedepan, Anas berharap, agar para pedagang maupun pengunjung pasar bisa menjalankan protokoler kesehatan sesuai yang dianjurkan oleh pemerintah kota (Pemkot).

“Saya berharap semua bisa menjalankan protokoler kesehatan sesuai yang dianjurkan pemerintah kota (Pemkot) Surabaya,” pungkasnya. (irw)