KPU Surabaya Buka Pendaftaran PPS Pemilu 2024, Ini Jadwalnya!

oleh

Surabaya – Sesuai jadwal dan tahapan, KPU Surabaya membuka pendaftaran Panitia Pemungutan Suara (PPS) mulai 18 – 27 desember 2022 untuk pemilu 2024 mendatang.

“Kita akan memulai masa rekrutmen Panitia Pemungutan Suara (PPS) mulai 18 – 27 desember 2022,” ujar Subairi  Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Kota Surabaya  Senin (1912/2022)

Subairi mengatakan, akan ada 3 orang PPS disetiap kelurahan yang mana semula ada 154 kelurahan akan menjadi 153 kelurahan di kota Surabaya.

Menurut ia, karena ada penggabungan di kelurahan Perak Utara dan Perak Timur menjadi kelurahan Tanjung Perak kecamatan Pabean Cantian.

“Jadi nanti jumlahnya ada 153 kelurahan di kota Surabaya,” terangnya usai gelar media gathering.

Setelah tahapan pembentukan PPS ini, Subairi menjelaskan, PPS akan banyak tugas dan kewajiban.

“Salah satunya akan membantu teman teman PPK dan KPU terutama dalam pemuktakhiran pemilih,” pungkasnya. (irw)