Sekjen DPP PDIP Dua Kali Hadir Di Acara Mat Mochtar

oleh

foto keluarga mat mochtar bagi bagi daging hewan qurbanSurabaya – Dalam rangka hari raya idul adha (qurban) 1437 H, Keluarga besar Mat Mochtar bagi bagi daging hewan qurban yang dihadiri oleh petinggi dan pengurus partai PDIP di Posko PDIP di jalan Bulak Banteng Kidul Surabaya.

“Tahun ini menyembelih sebanyak 10 sapi dan 20 hewan kambing, daging hewan qurban nantinya dibagikan pada warga kurang mampu,” Kata Mat Mochtar ditemui wartawan.

Acara qurban dihadiri petinggi dan pengurus partai PDIP ini, Mat Mochtar menjelaskan, Acara qurban tahun ini sudah dua kali dihadiri oleh sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto beliau sangat peduli pada wong cilik

” Itulah hebatnya partai PDIP yang selalu ingat akan nasib wong cilik dan mendukungnya,” Jelasnya.Senin (12/09/2016) Siang hari.

Lanjut Ketua Gerakan Rakyat Surabaya menambahkan, Kehadiran Hasto di acara ini diutus oleh ketua umum PDIP Megawati Soekarno Putri untuk membantu warga yang tinggal di bulak banteng kidul surabaya karena kebanyakan warga kurang mampu.

” Secara pribadi saya bangga dengan megawati soekarno putri yang selalu berjuang untuk rakyak kecil,” Tutur Mat Mochtar kondisi sakit duduk gunakan kursi roda.

Masih Mat Mochtar menyampaikan, Rasa terima kasih kepada sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, anggota DPRD Jatim Fraksi PDIP SW Nugroho dan Ketua DPD PDIP Jawa Timur Kusnadi SH juga menyempatkan diri hadir di acara ini.

” Semoga beliau – beliau bisa lebih sukses lagi dan memperjuangkan aspirasi rakyat kecil (wong cilik) ,” Imbuhnya.

Acara peringati hari raya idul adha 1437 H yang digelar oleh keluarga besar Mat Mochtar di posko PDIP di jalan Bulak Banteng Kidul ini, Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto menyumbang 1 hewan qurban sapi yang diserahkan pada pengurus masjid Al Huda di jalan Tenggumung Wetan Surabaya. (irw)